Waktu Adalah Uang

Waktu adalah uang, demikian peribahasa yang sering kita dengar, peribahasa yang sering diutarakan oleh mereka yang biasanya sibuk dengan pekerjaan mereka. Padahal, peribahasa tersebut tidak mutlak digunakan oleh mereka yang sibuk atau seorang yang menyibukkan diri untuk mencari uang, hanya saja kata uang yang digunakan untuk peng-ibarat-an. Berikut ini adalah arti dari peribahasa tersebut:

Waktu adalah uang 
artinya  
Jangan suka membuang-buang waktu.

Peribahasa ini bisa dikaitkan dengan peribahasa Ada batang cendawan hidup yang artinya dimana manusia bermukim berada, pasti disitu ada rezeki. Kenapa berkaitan?, karena orang mencari rezeki itu harus serius dan disiplin, waktu sangat berharga, oleh karenanya harus pandai dalam mengatur waktu dan disiplin demi meraih cita-cita dan rezeki yang halal.

Demikian arti peribahasa beserta artinya. Apa yang saya tuliskan disini khususnya arti dari peribahasa tersebut saya peroleh dari buku kumpulan peribahasa dan dari sumber lain yang terpercaya. Bila dirasa masih kurang tepat atau belum dapat membuat Anda puas, maka Anda bisa mencari referensi lain yang dapat dijadikan guna menambah wawasan dan perbendaharaan ilmu. Semoga bermanfaat.